Jakarta 17/01/14 - Liga Merah Maroon 2014 merupakan acara eksternal olahraga pertama yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Bakrie (BEM-UB) periode 2013 / 2014. Liga Merah Maroon 2014 mengangkat tema “The Reborn of Indonesian Youth Spirit” yang secara harfiah berarti kebangkitan semangat pemuda / pemudi Indonesia. Kegiatan ini berbentuk kompetisi olahraga yang ditujukan kepada mahasiswa dan pelajar se – DKI Jakarta dan Jawa Barat sebagai bagian untuk memberikan ruang ekspresi dan pengembangan diri generasi muda.

Untuk tingkat Universitas, terdapat 3 cabang olahraga yang dapat diikuti, yaitu Basket Putra/Putri, Bulu Tangkis Ganda Putra, Ganda Campuran, Single Putra dan Mini Socccer. Sedangkan untuk tingkat SMA/sederajat, terdapat 2 cabang lomba yang dapat diikuti yaitu Saman dan Modern Dance.

Acara olahraga ini akan berlangsung selama 6 hari, tepatnya pada 18 – 23 Januari 2014 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jl. HR. Rasuna Said kav c. 22 Kuningan, Jakarta Selatan. Terdapat 22 Universitas se – DKI Jakarta yang akan berpartisipasi di 3 cabang olahraga Basket Putra/Putri, Bulu Tangkis Ganda Putra, Ganda Campuran, Single Putra dan Mini Socccer, diantaranya Universitas Tarumanegara, BSI, Politeknik Swadharma, Swadaya, Sahid, Atmajaya, Trisakti, STIE BP, Esa Unggul, Budi Luhur, Akademi Pimpinan Perusahaan, IBN, UNJ, STIE Perbanas, STAN, Mercubuana, Binus, STIMRA, Paramadina, Unisadhaguna, Universitas Bakrie dan STMIK Nusa Mandiri. Sedangkan untuk Saman dan Modern Dance, diikuti oleh 22 SMA se – DKI Jakarta diantaranya SMAN 3 Jakarta, SMAN 21 Jakarta, SMAN 90 Jakarta, PPM Sahid Bogor, SMAN 33 Jakarta, SMAN 6 Tangerang Selatan, SMAN 1 Tangerang Selatan, SMAN 9 Tangerang Selatan, SMAN 104 Jakarta, SMAN 49 Jakarta, SMAN 112 Jakarta, SMA Al – Azhar Kemang Pratama, SMAN 5 Bekasi, SMAN 29 Jakarta, SMA Plus Permata Insani, SMA Labschool Rawamangun, SMAN 26 Jakarta, SMAN 40 Jakarta, SMAN 22 Jakarta, SMAN 81 Jakarta, SMAN 68 Jakarta, SMAN 48 Jakarta. Jumlah tim Basket Putra 12 tim, Basket Putri 4 tim, Single Putra 19 tim, Ganda Putra 23 tim, Ganda Campuran 12 tim, Mini Soccer 9 tim, Saman 16 tim, dan dance 10 tim.



Rangkaian acara Liga Merah Maroon 2014 ini akan dimulai dengan opening ceremony pada 18 Januari 2014 pukul 10.10 WIB bertempat di Hall A Gor Soemantri Brodjonegoro, Kuningan Jakarta Selatan yang kemudian akan dilanjutkan dengan perlombaan Saman dan Modern Dance untuk tingkat SMA/sederajat. Kemudian pada 19 – 23 Januari 2014 rangkaian acara akan dilanjutkan dengan pertandingan Basket Putra/Putri (Hall A), Bulu Tangkis Ganda Putra, Ganda Campuran dan Single Putra (Hall C), dan Mini Socccer (Stadion GOR Soemantri). Tanggal 23 januari 2014 merupakan puncak acara sekaligus closing Liga Merah Maroon 2014 yang akan diisi dengan pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah oleh panitia acara.



 
Khusus bagi mahasiswa/i Universitas Bakrie, tiket masuk pada opening ceremony bisa didapatkan gratis dengan menunjukkan Kartu Mahasiswa (KTM), sedangkan untuk umum dikenakan HTM sebesar Rp. 10.000,-. Opening ceremony ini harus dapat dihadiri oleh setiap tim / perwakilan tim yang akan bertanding. Pembukaan Liga Merah Maroon ini juga akan diramaikan oleh persembahan dari beberapa Unit Kegiatan Mahasiswa (UKMA) Universitas Bakrie, yaitu kolaborasi antara Paduan Suara Mahasiswa (PSM), Merpati Putih, Tari Tradisional, dan Color Guard Universitas Bakrie. Selain itu, Rektor Universitas Bakrie, Prof.Ir. Sofia W. Alisjahbana, M.sc, P.hd dan Ketua Yayasan Pendidikan Bakrie (YPB), Ratna Indira Nirwan Bakrie  akan hadir untuk meresmikan acara Liga Merah Maroon 2014.


Liga Merah Maroon 2014 ini disponsori oleh Spalding, Forza, Parcok Sport, Bolo – Bolo, Wardah, Bimbel Lavender, Lapindo Brantas, dan didukung oleh Bakrie Untuk Negeri.  Acara ini juga bekerja sama dengan Seputar Kampus, Seputar Event, Anakui.com, RadioITB, Acara Jakarta, AEISEC Binus, Genderuwota, RITMA UB dan Meclub UB sebagai Media Partner sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik dan lancar.