Fukuoka, 29 November 2024 – Dalam upaya mewujudkan pertambangan yang ramah lingkungan, Prodi Teknik Lingkungan Universitas Bakrie resmi menjalin kerja sama dengan Graduated School, Department of Earth Resources Engineering, Kyushu University. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang berlangsung di Kyushu University.

Dr. Candra Nugraha, dosen Teknik Lingkungan Universitas Bakrie sekaligus alumni Kyushu University, mewakili prodi dalam penandatanganan ini. Beliau mengungkapkan bahwa kerja sama ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan komitmen prodi untuk fokus pada pertambangan yang berwawasan lingkungan.

Melalui kerja sama ini, kedua institusi akan melakukan kolaborasi dalam berbagai bidang, termasuk penelitian bersama, pertukaran mahasiswa, dan pengembangan kurikulum. Diharapkan, kerja sama ini dapat menghasilkan inovasi-inovasi baru dalam bidang pertambangan yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan.