Unveiling Location Inteligence using Geo-Information System
Beberapa minggu lalu program studi Sistem Informasi mengadakan kuliah umum yang menarik, dengan mengundang Bapak Bagus Imam Darmawan, CEO MAPID. Beliau akan memaparkan tentang location intelligence dan bagaimana teknologi ini berperan dalam kehidupan kita sehari-hari. Kuliah ini, yang dihadiri oleh para mahasiswa dan dosen di program studi Sistem Informasi Universitas Bakrie, mengungkap banyak hal tentang pemanfaatan data geospasial.