26 Juni 2023, Jakarta, Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Bakrie mengadakan kegiatan Field Visitdengan mengunjungi Perusahaan Daerah Pengelolaan Air Limbah Provinsi DKI Jakarta (PD PALJAYA). Kegiatan ini melibatkan dosen dan puluhan mahasiswa sebagai bagian dari pengaplikasian mata kuliah Environmental Laboratory Course I dan Fluid Mechanics II Course.

PD PALJAYA dipilih sebagai tujuan Field Visit karena perusahaan ini memiliki keterkaitan erat dengan bidang Teknik Lingkungan. Perusahaan Umum Daerah Milik Pemprov. DKI Jakarta ini bertanggung jawab dalam penyaluran, pengumpulan, dan pemeliharaan air limbah melalui sistem perpipaan. Selain itu, PD PALJAYA juga terlibat dalam pembangunan sarana dan prasarana air serta pengelolaan limbah B3.

Para peserta mendapatkan kesempatan untuk mempelajari langsung operasional PD PALJAYA dalam pengelolaan air limbah dan sistem perpipaan. Mereka juga mengamati proses pembangunan sarana dan prasarana air serta pengelolaan limbah B3. Acara ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada mahasiswa mengenai aplikasi praktis dari ilmu yang mereka pelajari di kelas.