Selasa, 16 April 2013, untuk pertama kalinya mahasiswa program studi Ilmu dan Teknologi Pangan Universitas Bakrie mengadakan sebuah Mini talkshow yang bertajuk “Sudah Amankah Makanan Kita?”. Acara yang diselenggarakan di ruang 9 ini merupakan bagian dari rangkaian acara pra-Himpunan Mahasiswa yang diadakan oleh Senat Mahasiswa Universitas Bakrie.
Acara dimulai pukul 16.00. Diawali dengan pembukaan oleh Farah Diza Putri (mahasiswi prodi ITP) selaku MC. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari ketua panitia, Gayu Putut Guritno (mahasiswa prodi ITP), dan sambutan dari Bapak Ardiansyah Ph.D selaku ketua Prodi Ilmu dan Teknologi Pangan.
Lebih dari tujuh puluh orang peserta mengikuti talk show dengan penuh antusias. Selain mahasiswa dari berbagai program studi, beberapa dosen dan staf pun ikut meramaikan acara karena tertarik dengan tema yang diusung panitia penyelenggara.
Pada awal acara, salah seorang mahasiswi prodi ITP, Ade Setyowati, memberikan peragaan singkat mengenai contoh-contoh makanan dengan resiko bahan tambahan berbahaya. Dengan membawakan sampel berupa nugget, tahu, dan saus sambal, Ade memaparkan kemungkinan penggunaan pewarna non-food grade pada sebagian produk yang ada di pasaran.
Acara inti berupa penyampaian materi tentang keamanan pangan yang dibawakan oleh Bapak Tetuko Dito Widarso, S.TP, seorang Konsultan di bidang Food Safety and Quaity. Talk show dipandu oleh Deni Gustriani, mahasiswi ITP, selaku moderator. Dalam pemaparannya, Bapak Tetuko menjelaskan tentang tiga jenis bahaya yang dapat mencemari makanan, yaitu bahaya biologis, bahaya kimia, dan bahaya fisik. Kemudian dijelaskan juga mengenai HACCP (Hazard Analysis Critical Control Point) yang merupakan sistem jaminan keamanan pangan.
Dijelaskan pula mengenai hygiene personal yang harus ditaati oleh setiap orang yang bekerja di bagian produksi makanan. Diantaranya adalah menjaga kebersihan, menggunakan baju kerja dan penutup kepala, menggunakan sarung tangan, kuku jari tangan harus dipotong pendek, dilarang menggunakan perhiasan, tidak menggunakan parfum, dan lain sebagainya. Untuk menjamin kemanan produk, selalu gunakan bahan baku ataupun bahan tambahan yang food grade.
Foto bersama narasumber dengan panitia dan dosen ITP
Penjelasan narasumber disambut antusias oleh para peserta. Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan oleh para peserta. Acara ditutup dengan penyerahan sertifikat penghargaan kepada narasumber yang disampaikan oleh Ibu Sri Pratiwi, Kepala Biro Kemahasiswaan, kemudian diakhiri dengan foto bersama narasumber dengan seluruh panitia dan dosen ITP. (Riska)