Pada Senin, 18 Maret 2024, bertempat di Oval Room, Kampus Bakrie Tower Lantai 40, Perpustakaan Universitas Bakrie, UBakrie Press, dan Penerbit Erlangga menyelenggarakan Parenting Talk dan Bedah Buku Cuma Rindu “Pengenalan Literasi Sejak Dini” yang menghadirkan Ibu Atalia Praratya sebagai Narasumber. Acara tersebut diawali dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Universitas Bakrie dan Penerbit Erlangga, yang diwakili oleh Rektor Universitas Bakrie, Prof. Ir. Sofia W Alisjahbana, dan Bapak Raja D.M Hutauruk selaku Direktur Utama.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Bakrie menekankan pentingnya literasi sebagai landasan utama pembentukan generasi yang berpengetahuan dan berbudaya. Sementara itu, Direktur Utama Penerbit Erlangga, Bapak Raja Hutauruk turut menyatakan rasa senang terhadap kolaborasi yang tercipta dengan Universitas Bakrie, serta mengumumkan pemberian beasiswa khusus dari Erlangga kepada lima orang mahasiswa.
Setelah penandatanganan MoU, acara dilanjutkan dengan sesi bedah buku "Cuma Rindu" yang ditulis oleh Ibu Atalia Praratya, yang merupakan Promoter Literacy dari Ikatan Penerbit Indonesia. Buku ini mengisahkan perjalanan hidup mendiang Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulungnya, dan menjadi inspirasi literasi yang sarat akan makna kekeluargaan dan pengasuhan.
Dalam paparannya, Ibu Atalia Praratya menyatakan “Saya bisa terus termotivasi untuk menulis buku dikarenakan ada rasa gundah dari diri saya. Sebagai orang tua, saya turut prihatin dengan minat membaca anak muda yang terdistraksi oleh media sosial dan televisi”. Beliau menyatakan motivasinya untuk terus menulis buku sebagai respons terhadap tantangan ini. Sesi ini berlangsung seru dan dipandu oleh Ruth Putryani Saragih, S.I.Kom, M.Si, Dosen Ilmu Komunikasi di Universitas Bakrie, yang membimbing diskusi dengan penuh mendalam. Diskusi ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk lebih memahami isi buku serta mengajukan pertanyaan terkait literasi dan pengasuhan anak.
Acara ditutup dengan sesi tanya jawab yang dan foto bersama, keseluruhan acara diakhiri dengan suasana yang hangat dan penuh inspirasi.